Rabu, 08 Agustus 2018

aku gelisah, kawan

aku gelisah, kawan
warta tebar kata kata
namun mana yang bisa aku percaya
terlalu lebar jeda antara koar koar saja dan kata yang benar
berita jadi cerita
cerita jadi berita
tanpa pelita di gulita pekatnya tanya
peduli itu ujungnya kusesali
terlalu banyak tahu tak membuat tersibaknya perdu dungu
kadang hanya tersasar di semak belukar duga duga rendah dan kasar

aku gelisah, kawan
duduklah sini temani aku
sepi pun tak mengapa
sunyi pun aku rela
karena tanpa bunyi itu mata air
menetesnya air mata pelipur sejenak reda dari bisingnya dunia
pembersih kaca jiwa dari jelaga tipu basa basi semesta.

Pancoran, 17 Juli 2018
Poetoe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

  Buku MADILOG, Materialisme, Dialektika dan Logika adalah buku karya Tan Malaka yang kaya. Berisi banyak pengetahuan. Tak kebayang buku ini...