Rabu, 08 Agustus 2018

lelayu

jadi beginilah jika waktu bersunyi sunyi terlalu lama
gelap menjadi sarangnya curang
kritik lama terendap basi dalam basa basi
taat taat yang ketat
ide terkebiri dipotong pisau naif
kebodohan diternakan
kejahilan diperanakan

menjadi pintar hanya gentar akhirnya
nanar pada yang benar
dosa dan salah ditawar tawar
malu aku dalam sabar
sengaja tanpa kabar
meringkuk saja gemetar

namaku dipanggil ke panggung
disematkan gelar kepengecutan
dan khalayak bertepuktangan
keberanian dimakamkan
tanpa nisan, diam diam
tanpa pesan, redup kelam.

Halte BNN, 02 Agustus 2018
Poetoe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 Akhirnya bertepatan dengan ulang tahun pernikahanku yang ke-24, terbit buku kumpulan puisiku yang keempat, berjudul "Masalah Tak Perna...